Salatiga Mengaji, Berhijrah untuk Salatiga BEDA
30/07/2025 | Penulis: BAZNAS Kota Salatiga
Dokumentasi BAZNAS Kota Salatiga
Salatiga, Rabu 30 Juli 2025 – Dalam rangkaian perayaan Hari Koperasi ke-78, Hari Jadi ke-1275 Kota Salatiga, dan HUT Kemerdekaan RI ke-80, Pemerintah Kota Salatiga sukses menggelar acara Salatiga Mengaji di Halaman Pemerintah Kota Salatiga. Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari program Salatiga Bertadarus yang telah dilaksanakan sebelumnya, sebagai wujud rasa syukur atas keselamatan dan kesejahteraan yang dianugerahkan kepada Kota Salatiga.
Acara ini dihadiri oleh Wali Kota Salatiga, Forkopimda, Sekretaris Daerah, Asisten, Kepala OPD, Camat, Lurah, Aparatur Sipil Negara (ASN), BAZNAS, tokoh agama, serta tamu undangan lainnya.
Pembukaan acara ditandai dengan penyerahan berbagai bantuan dari BAZNAS Kota Salatiga sebagai bentuk pentasharufan ZIS (Zakat, Infak, Sedekah) dengan total nilai Rp.25.230.000,-. Bantuan tersebut meliputi:
-
Rehabilitasi Pasca Bencana di wilayah Kelurahan Kutowinangun Kidul.
-
Tikar untuk Alas Ibadah bagi SMP N 9 Salatiga.
-
Biaya pembuatan seragam di SMK N 3 Salatiga.
-
Biaya pembayaran SPP di SMK Diponegoro Salatiga.
-
Beasiswa pendidikan untuk SD N Gendongan 01.
-
Beasiswa pendidikan untuk MIS PERWANIDA.
-
73 Paket Logistik Keluarga untuk warga kurang mampu.
Acara inti Salatiga Mengaji diisi dengan tausiyah oleh KH. Doeri Asy'ari. Beliau mengajak seluruh jamaah untuk meneladani Nabi Muhammad SAW dengan mencontoh dan mengikuti perilaku, sifat, serta ajaran-ajaran beliau dalam kehidupan sehari-hari. Ditekankan bahwa dengan meneladani Nabi Muhammad SAW, umat Islam diharapkan dapat meraih keberkahan, kebahagiaan, dan kedamaian dalam hidup, serta menjadi pribadi yang bermanfaat bagi diri sendiri dan orang lain.
Berita Lainnya
BAZNAS Salurkan Bantuan Ekonomi Produktif dalam Apel Peringatan Hari Ibu 2025
BAZNAS Kota Salatiga, Gelaran Apel Pagi dan Pentasharufan ZIS di Kecamatan Tingkir
Rapat Kerja Evaluasi Kinerja 2025 dan Penyusunan Program Kerja 2026 BAZNAS Kota Salatiga
Penyaluran Donasi Sedekah Kebencanaan dan Kemanusiaan, Jawa, Sumatera, dan Palestina
BAZNAS Salatiga Membersamai Wali Kota Salatiga Tinjau Lokasi Terdampak Puting Beliung
Sinergi dan Kolaborasi BAZNAS Salatiga dengan NU-Care LAZISNU Sukseskan Khitanan Massal

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
