WhatsApp Icon

Pemerintah Kota Salatiga Gelar Doa Bersama untuk Kondusivitas Kota dalam Rangka Hari Santri Nasional 2025

21/10/2025  |  Penulis: BAZNAS Kota Salatiga

Bagikan:URL telah tercopy
Pemerintah Kota Salatiga Gelar Doa Bersama untuk Kondusivitas Kota dalam Rangka Hari Santri Nasional 2025

Dokumentasi BAZNAS Kota Salatiga

Salatiga, Selasa 21 Oktober 2025 – Dalam rangkaian peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2025, Pemerintah Kota Salatiga menyelenggarakan kegiatan keagamaan yang berfokus pada spiritualitas dan persatuan. Hari ini, Selasa (21/10/2025) siang, kegiatan diawali dengan Salat Zuhur berjamaah yang dilanjutkan dengan Khotmil Qur'an dan Doa Bersama untuk Kondusivitas Kota Salatiga.

Acara ini menjadi wadah berkumpulnya berbagai unsur penting di Kota Salatiga, menunjukkan soliditas dalam menjaga kerukunan. Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain, Wali Kota, Wakil Wali Kota, Pj. Sekretaris Daerah, Staf Ahli Wali Kota, Kepala OPD se-Kota Salatiga, Jajaran Kementerian Agama Kota Salatiga, Jajaran pengurus NU dan Muhammadiyah Kota Salatiga, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), Perwakilan pelajar SMP/MTs dan SMA/SMK/MA, Para santri, serta segenap tamu undangan lainnya.

Wali Kota dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan Khotmil Qur'an dan Doa Bersama ini adalah upaya spiritual untuk memohon perlindungan dan keberkahan dari Tuhan Yang Maha Esa agar Kota Salatiga senantiasa aman, damai, dan kondusif, terutama menjelang tahun-tahun politik. Kehadiran berbagai organisasi keagamaan dan elemen pendidikan menegaskan komitmen bersama seluruh warga kota dalam memelihara toleransi dan persatuan.

Dalam kesempatan tersebut diserahkan pula pentasharufan atau penyerahan bantuan dari BAZNAS Kota Salatiga oleh Wali Kota Salatiga berupa paket sembako logistik keluarga kepada 50 mustahik penerima yang diwakili oleh anggota Jam'iyyatul Qurra' wal Huffazh Nahdlatul Ulama (JQH NU).

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat