BAZNAS Salatiga Kembali Raih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) Hasil Audit Keuangan Tahun 2024
26/03/2025 | Penulis: BAZNAS Kota Salatiga
Dokumentasi BAZNAS Kota Salatiga
Salatiga, Rabu 26 Maret - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Salatiga kembali menerima opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas hasil audit keuangan pengelolaan Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) untuk tahun 2024.
Pencapaian ini menjadi motivasi bagi BAZNAS Kota Salatiga untuk terus menjaga akuntabilitas dan transparansi keuangan kepada masyarakat, terutama dalam memberikan pelayanan terbaik kepada para pemberi zakat (muzaki) dan penerima zakat (mustahik). Prestasi ini harus terus dipertahankan oleh BAZNAS Kota Salatiga untuk menjaga kepercayaan publik dan amanah dalam mengelola dana ZIS.
Bapak Soekamto berpesan agar BAZNAS Kota Salatiga dapat menjaga amanah ini dengan baik, karena dana yang dikelola adalah dana umat. Beliau menekankan pentingnya akuntabilitas dan transparansi dalam pengelolaan keuangan. Beliau juga berharap agar penghimpunan ZIS di BAZNAS Kota Salatiga terus meningkat, sejalan dengan pencapaian BAZNAS di daerah lain.
Berita Lainnya
BAZNAS Salatiga Salurkan Insentif bagi Guru TK dalam Puncak Acara HUT DWP ke-26 dan Hari Ibu
BAZNAS Kota Salatiga Berikan 54 Paket Perlengkapan Sekolah dalam Khitanan Massal di Tingkir
Sinergi dan Kolaborasi BAZNAS Salatiga dengan NU-Care LAZISNU Sukseskan Khitanan Massal
Berdayakan UMKM di Hari Amal Bakti, Kemenag Bersama BAZNAS Salurkan Bantuan Gerobak dan Alat Usaha
BAZNAS Kota Salatiga Gelar Rapat Koordinasi Kepala dan Bendahara SMPN, MTsN, dan MAN seKota Salatiga
BAZNAS Salatiga Membersamai Wali Kota Salatiga Tinjau Lokasi Terdampak Puting Beliung

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
